Apakah anda penyuka bahan rajutan Fresher ?
Baju atau pernak pernik lain dari bahan rajutan memang terlihat cantik dan manis tetapi perawatannya pun memerlukan perhatian khusus untuk mempertahankan kualitas bahan rajutan yang Fresher miliki. Nah, kali ini Mr.Fresh akan berikan beberapa tips untuk mempermudah anda. Simak ya dalam 7 Tips Mencuci & Merawat Bahan Rajutan.
1. Sesuaikan cara pencucian dengan jenis bahan rajutan anda
– Wol tipe superwash (memiliki serat benang yang banyak) bisa dicuci dengan tangan atau mesin yang diputar dengan putaran lembut.
– Wol biasa harus dicuci dengan tangan di air dingin.
– Katun, linen dan rami bisa dicuci dengan mesin cuci dengan putaran lembut. Bahan-bahan ini bisa dicuci dengan air hangat ataupun dingin.
– Akrilik dan bahan yang terbuat dari benang sintetis bisa dicuci dan dikeringkan dengan cara biasa.
– Bahan yang mengandung fiber harus dicuci di air dingin dan dikeringkan dengan cara dihamparkan di permukaan datar.
2. Larutkan air hangat dengan detergen dan diamkan sebentar (+- 3-5 menit). Hal ini bertujuan agar kotoran yang menempel di bahan rajutan anda dapat terlepas.
3. Kucek bahan rajutan dengan sabun cuci dan air agar kotoran yang masih menempel dapat hilang.
4. Bilas bahan rajutan dengan suhu air yang sama pada saat merendam.
5. Untuk mempercepat proses pengeringan maka tekan-tekan bahan rajutan dengan handuk atau tissu sebelum dijemur
6. Jemur bahan rajutan di area yang datar untuk menjaga agar bentuknya tidak berubah. Ingat juga untuk tidak langsung menjemurnya di bawah terik matahari. Jangan menggantung / menjepit bahan rajutan ketika masih basah dan banyak mengandung air karena pada saat kering ia akan berubah bentuk.
7. Jika bahan rajutan sudah kering maka langsung diangkat dan tidak perlu disetrika. Setrika dilarang karena akan membuat warnanya berubah. Saat diseterika, benang nilon akan mengkilap dan akhirnya berubah pudar. Bahan rajutan juga tidak perlu diseterika karena ia tidak mudah kusut.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya Fresher! Tetapi jika anda tidak ingin mengambil resiko bahan rajutan anda menjadi rusak maka serahkan saja perawatannya ke Simply Fresh Laundry terdekat ya Fresher.