Tahukah Fresher, berjalan cepat selama 10 menit bisa meredakan stress dan membuat membuat bahagia. Seperti dikutip dari wolipop.com ada beberapa kegiatan ringan lain yang menurut penilitian bisa meningkatkan mood sekaligus mengurangi rasa gelisah, stres dan membuat kita lebih bahagia. Yuk cari tahu.
1. Beli Tiket Pertunjukan, Jangan Belanja
Saat stres, biasanya wanita tergoda untuk belanja atau beli makanan enak. Tapi membeli tiket pertunjukan memberi hasil yang lebih efektif. Baik itu tiket pertandingan olahraga, sirkus, teater, konser atau film di bioskop. Para psikolog di San Fransisco State University menemukan bahwa ‘pengalaman’ akan membuat kita lebih bahagia daripada ‘benda’ karena kesenangan dari membeli sesuatu lebih cepat hilang dibandingkan memori atau kenangan bagus. Jadi saat stres, gunakan uang kamu untuk nonton konser atau film, bukan beli tas branded.
2. Luangkan Waktu Bersama Teman
Peneliti di University of Illinois, Amerika Serikat menemukan, 10 persen orang yang paling bahagia dalam hidupnya adalah mereka yang mengutamakan hubungan dengan teman-teman dan keluarga. Dikelilingi orang-orang tersayang akan membuat kita lebih bahagia. Saat berkumpul, jangan hanya makan atau minum di restoran. Tapi coba kegiatan yang berbeda seperti karaoke atau main game.
3. Kurangi Nonton TV
Orang-orang yang kurang bahagia 20 persen lebih sering menonton TV daripada orang yang mengklaim dirinya bahagia, menurut hasil penelitian dari The University of Maryland, Amerika Serikat. Lalu apa yang lebih baik? Ternyata membaca buku lebih efektif dalam menghilangkan stres.
4. Mengontrol Keuangan
Uang memang tidak bisa membeli kebahagiaan. Tapi menurut survei yang dilakukan sebuah perusahaan asuransi, mengontrol pengeluaran uang bisa membuat kamu merasa lebih baik. Sudi tersebut mengungkapkan bahwa kebahagiaan, kesejahteraan dan kepercayaan diri dipengaruhi oleh seberapa bagus kontrol keuangan kita. Bukan berapa banyak uang yang kita setor ke bank setiap bulannya.
5. Berbuat Baik
Memberikan bantuan, bekerja sukarela atau melakukan sesuatu yang baik tanpa mengharapkan imbalan bisa meningkatkan rasa percaya diri dan kesejahteraan secara mental. Hal itu terungkap berdasarkan hasil studi yang dimuat dalam Journal Of Social Service Research.
6. Pura-pura Senyum
Memalsukan senyuman bisa membuat orang lebih bahagia? Bisa saja. Studi di Amerika Serikat menemukan, ketika responden membuat ekspresi wajah cemberut dengan mengernyitkan dahi, yang timbul dalam diri mereka adalah rasa marah bahkan ketika menonton film kartun. Tapi kelompok responden yang ‘dipaksa’ tersenyum merasa lebih bahagia dan merasa film kartun yang mereka tonton lebih lucu.
Yuk jadi lebih bahagia, It’s so nice to be happy, Everybody should be happy!