Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KWBI) Yogyakarta menggelar pertemuan dengan berbagai responden dalam survey yang selalu dilakukan sekaligus memberikan apresiasi dengan mengadakan suatu seminar talkshow kewirausahaan menghadirkan Andy F Noya selaku moderator talk show dengan Narasumber/Pembicara yaitu Pengusaha JeJamuran Ratidjo dan CEO SIMPLY GROUP (Simply Fresh & Simply Homy) Agung Nugroho Susanto yang selama ini menjadi rekan kerja aktif dengan bank sentral.
Kepala KWBI Yogyakarta, Mahdi Mahmudy mengungkapkan secara periodik melakukan survey untuk mengetahui kondisi terkini yang terjadi di masyarakat. Hasil survey yang dilakukan ini juga sebagai salah satu dasar pengambilan kebijakan.
“BI memiliki tanggung jawab untuk melakukan perannya sebagai katalisator perkembangan terutama kondisi ekonomi saat ini. BI selalu melakukan berbagai macam survey untuk memastikan keberlangsungan ekonomi tetap terkendali,” ujar Mahdi disela-sela Temu Responden di Bangsal Mataram KPBI DIY, Jalan P. Semopati Yogyakarta, Kamis (22/11)
Mahdi menjelaskan ada 5 survey utama yang telah dilakukan pihaknya yaitu survey kegiatan usaha, konsumen, retail, properti dan residensial, serta pantauan harga. Survey ini dilakukan dengan tanpa tendensi kecuali untuk mengetahui kondisi terkini yang terjadi di tengah masyarakat sebagai landasan pengambilan kebijakan BI secara khusus dan kebijakan pemerintah secara umum.
Dicopy dari : http://krjogja.com/read/151714/kwbi-yogya-hadirkan-andy-f-noya.kr