Dalam menjalankan bisnis franchise, kesalahan yang dilakukan oleh franchisee dapat menjadi sebuah alasan kegagalan dalam bisnis franchise yang dijalani. Faktanya terdapat banyak kesalahan yang sangat mungkin dilakukan oleh franchisee yang berakibat pada bisnis yang tidak dapat berkembang. Seringkali pihak franchisor telah mempersiapkan segala sesuatunya yang sekiranya dapat menunjang keberhasilan dari bisnis yang dijalankan, namun karena kesalahan yang dilakukan oleh franchisee berujung pada kegagalan. Setidaknya terdapat 4 jenis kesalahan yang harus dihindari ketika bergabung dalam bisnis franchise :
1. Kurangnya informasi bisnis
Kesalahan pertama yang dilakukan oleh franchisee pada umumnya adalah kurangnya informasi mengenai bisnis yang akan dijalani. Ketika mulai akan bergabung dengan suatu bisnis franchise, sudah menjadi kewajiban dari franchisee untuk mencermati berbagai informasi yang diperlukan dalam memulai bisnis franchise tersebut. Kegagalan dari sebuah bisnis franchise yang dijalani dapat bermula dari franchisee yang mengabaikan informasi-informasi penting yang disampaikan oleh pihak franchisor.
2. Semuanya menjadi tanggung jawab franchisor
Selama ini masih terdapat kesalahpahaman bahwa dalam bisnis franchise, franchisee hanya bertindak sebagai investor dan semuanya sepenuhnya menjadi tanggung jawab franchisor. Franchisee seakan menganggap dirinya sebagai non-faktor bagi keberhasilan bisnis franchisenya. Padahal seharusnya dalam operasional sehari-hari tetap menjadi tanggung jawab dari franchisee, meskipun franchisor memang bertanggung jawab dalam melakukan bimbingan bagi franchisee.
3. Minim pertimbangan
Tidak sedikit franchisee yang memilih suatu bisnis franchise tanpa pertimbangan raiso yang matang. Oleh karena itu, meski memiliki minat yang kuat terhadap suatu bisnis franchise, seorang calon franchisee perlu meneliti bisnis tersebut secara mendalam, sehingga calon franchisee mengetahui segala informasi yang diperlukan dalam menjalankan bisnis franchise nantinya. Selain itu, dukungan dari keluarga juga menjadi salah satu faktor penting dalam menunjang keberhasilan bisnis franchise.
4. Tidak memiliki kemampuan dan minat di bidang yang dipilih
Tidak semua bisnis bisa cocok dijalankan oleh setiap orang, karena setiap orang memiliki karakter yang berbeda-beda. Oleh karena itu, dalam memilih jenis bisnis yang akan ditekuni harus disesuaikan dengan minat dari franchisee. Sebisa mungkin calon franhcisee menghindari pilihan kategori bisnis yang tidak sesuai dengan karakter pribadinya. Jika franchisee memilih bisnis yang sesuai dengan minat dan karakternya, maka franchisee dapat enjoy dalam menjalankan bisnisnya.
Oleh : Chindy Grafidia