Traveling bareng temen-temen atau bareng keluarga sih udah biasa. Gimana kalau traveling sendirian? Apakah Fresher sudah pernah mencobanya? Ternyata banyak lho manfaat kalau kita traveling sendirian. Pastinya juga akan memberikan kenangan tersendiri dalam catatan perjalanan traveling kita. Simak yuk beberapa manfaat traveling sendirian:
1. Semakin mengenali diri sendiri
Saat fresher melakukan traveling sendirian, secara tidak langsung Fresher akan keluar dari zona nyaman. Berada di tempat asing, berjauhan dengan teman terdekat, dan keluar dari rutinitas harian. Hal ini akan membuat Fresher semakin mengenali diri sendiri karna akan belajar banyak hal dan dapat mengetahui potensi diri yang yang selama ini belum terlihat
2. Bertemu teman baru
Pastinya akan lebih seru jika dalam perjalanan traveling, kita bertemu dengan teman baru yang dapat memberikan cerita dan petualangan traveling baru.
3. Memberikan kesempatan untuk memanjakan diri
Memanjakan diri sendiri di sela-sela kesibukan aktivitas adalah hal yang jarang sekali dilakukan. Traveling sendirian bisa menjadi kesempatan yang harus dimanfaatkan, agar saat kembali ke rutinitas harian pikiran dan badan kita akan menjadi lebih fresh
4. Menjadi lebih berani mencoba sesuatu yang baru
Biasanya para traveler yang bepergian sendiri akan lebih memiliki keinginan untuk melakukan sesuatu yang baru. Hal ini karna didorong oleh rasa penasaran tanpa harus meminta pendapat dari orang lain. Biasanya juga disertai oleh nyali yang besar lhoo..
5. Bebas menentukan tujuan
Traveling sendirian membuat kita bebas menentukan tujuan destinasi apa yang mau kita kunjungi, yang sesuai dengan keinginan kita. Sehingga kita akan bebas untuk melangkah kemanapun tujuannya.
6. Menjadi lebih mandiri
Dalam hal ini kita akan belajar untuk mengambil sebuah keputusan dan belajar menanggung resiko atas sesuatu yang kita pilih. Sehingga kita akan menjadi pribadi yang lebih mandiri dan bisa menimbang dari berbagai aspek sebelum melakukan sesuatu.
7. Lebih bisa mengatur budget
Dengan berpergian sendiri, Anda lebih bisa mengontrol budget Anda tanpa perlu mengikuti gaya traveling orang lain.(Diolah dari berbagai sumber)
Simply Fresh. JUARANYA LAUNDRY KILOAN ????