Rahasia Anak Senang Olahraga
Bergerak aktif ternyata banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh anak. Sebagian besar remaja yang rutin berolahraga dapat memiliki prestasi akademik yang cukup baik dibandingkan dengan mereka yang kurang aktif bergerak atau berolahraga.
Menurut hasil studi penelitian yang dimuat dalam Jurnal berjudul “The Journal of Pediatrics”. Bahwa, gerakan motorik anak saat berolahraga yang berkaitan dengan kelincahan, kecepatan, serta koordinasi antar kerangka anggota tubuh memiliki kaitan yang erat dengan kemampuan berpikir yang nantinya dapat menunjang prestasi akademik anak.
Namun, mengajak anak-anak untuk rajin berolahraga sama sulitnya dengan meminta mereka untuk makan sayur atau buah daripada es krim. Bahkan, sikap memaksa kepada mereka untuk berolahraga akan memberikan hasil yang nihil.
Dalam studi penelitian University of Georgia mengemukakan bahwa siswa sekolah menengah lebih memilih untuk tidak berolahraga apabila mereka mendapat paksaan atau disarankan untuk mengikuti olahraga tertentu oleh orangtuanya. Sebaliknya, mereka yang diberikan kebebasan untuk memilih aktivitas olahraga yang mereka sukai cenderung akan lebih aktif dan suka berolahraga.
Kebanyakan orangtua cenderung berusaha untuk membuat anak-anak merasa bersalah apabila mereka tidak berolahraga, seperti membicarakan dampak buruk atau mungkin hukuman apabila mereka tidak mau untuk berolahraga. Padahal, hal yang perlu dilakukan orangtua ialah membuat olahraga sebagai sebuah aktivitas fisik yang menyenangkan, sehingga anak akan merasa lebih senang apabila berolahraga.
Sama seperti halnya anak-anak yang tertarik untuk bermain musik atau melakukan kegiatan seni lainnya. Mereka juga melakukan aktivitas fisik walaupun tidak dalam bentuk olahraga. Membiarkan anak melakukan aktivitas fisik yang mereka sukai akan membuat mereka lebih termotivasi untuk lebih aktif bergerak dibandingkan dengan anak-anak yang tidak diberikan kesempatan untuk berolahraga.
Jadi, anda bisa mengajak anak-anak anda untuk melakukan beragam jenis olahraga yang tentunya dapat membuat anak anda senang untuk berolahraga. Lalu biarkan mereka memilih jenis olahraga yang mereka senangi tanpa perlu untuk memaksa atau membandingkan olahraga mana yang paling bagus bagi mereka.