Diantara banyaknya bisnis laundry kiloan yang ada, tidak ada merek yang benar-benar sekuat Simply Fresh Laundry di bidang jasa laundry kiloan. Diantara ratusan merek, yang benar-benar menancap di benak konsumen masyarakat adalah merek Simply Fresh Laundry.
Maka tidak mengherankan jika hasil survei Top Of Mind Award 2012 Majalah Info Franchise kembali menobatkan Simply Fresh Laundry sebagai franchise Top Of Mind untuk kedua kalinya, setelah berhasil mendapatkan award yang sama pada tahun sebelumnya. Keberhasilan Simply Fresh Laundry bisa merajai pasar dan benak konsumen sudah tentu bisa dicapai dengan sebelumnya sudah mengedukasi pasar laundry kiloan ketika pasar ini masih sepi pesaing.
Merek Simply Fresh Laundry juga menjadi pelopor franchise laundry kiloan di Indonesia. Awalnya memang menguasai pasar Jogjakarta dimana sasarannya adalah pelajar dan mahasiswa. Enam tahun kemudian, bisnis yang memang lahir di kota Gudeg ini berhasil tersebar ke berbagai daerah dengan sistem kerjasama waralaba dan berhasil menguasai seluruh segmen pasar dengan outlet lebih dari 215 yang tersebar di 85 kota di seluruh Indonesia.
Simply Fresh Laundry sendiri terus berinovasi dan melakukan kegiatan branding untuk mengejar menjadi merek nasioal dan memiliki brand equity di laundry kiloan. Setiap tahunnya, merek ini selalu menyiapkan budget promosi sekitar Rp. 200 juta. “Budget tersebut tidak terlalu besar untuk kekuatan marketing dibanding dengan belanja iklan perusahaan besar,” ujar Bapak Agung Nugroho Susanto, S.H selaku owner dari Simply Fresh Laundry. “Yang terpenting adalah tepatnya sasaran di dalam menempatkan brand untuk dapat mengena target yang dituju,” ujar beliau. Budget biasanya digunakan untuk keperluan branding dan promosi di berbagai media, baik media cetak maupun media sosial. Misalnya di media cetak, Simply Fresh sendiri sudah 4 tahun lebih beriklan di Majalah Info Franchise. Selain untuk branding, di Majalah ini Simply Fresh juga mencari calon mitra bisnis di luar daerah. Simply Fresh juga melakukan kegiatan promosi di social media seperti website, portal digital, baik yang berbayar maupun free.
Selain itu, untuk kegiatan promosi Simply Fresh juga selalu mengikuti kegiatan pameran di berbagai ajang pameran wirausaha dan pamera waralaba. Program pemasaran lainnya adalah yang saat ini sedang berjalan adalah Program Undian berhadiah, menyambung dari kegiatan program cuci gratis alat ibadah setiap Jum’at, kegiatan CSR bagi masyarakat yang membutuhkan dan program-program menarik lain sebagainya.
Acara penganugerahan Franchise Top of Mind Award 2012 digelar di Prestige Cafe, Kemang Jakarta pada tanggal 10 Juli 2012 lalu. Dalam anugerah penghargaan tersebut diberikan kepada 22 kategori bisnis waralaba yang mereknya meraih predikat Top Of Mind 201 termasuk pula Simply Fresh Laundry.
“Dengan penghargaan ini membuktikan bahwa brand Simply Fresh Laundry sudah jadi brand nasional yang telah dikenal banyak orang, Tentunya akan berdampak menaikkan tingkat kepercayaan baik pelanggan dan calon franchisee baru yang akan bekerjasama. Serta di mata masyarakat sebagai brand yang benar-benar di kelola secara profesional,” tutur Agung Nugroho Susanto, S.H kembali selaku owner. Memang sudah selayaknya pula bahwa Simply Fresh Laundry pun pantas disebut sebagai franchise top of mind dan sebagai Juaranya Laundry Kiloan!
Mari bergabung dan sukses mulia bersama kami! Succes is our right!
[hr]