Beberapa waktu lalu, akhirnya saya berkeliling mencari bahan di sekitar daerah Tanjung Priok tempat saya tinggal, dari Pasar Warakas, Pasar Bahari, Pasar Sungai Bambu, Pasar Ular hingga Pasar Koja dekat Plaza Koja. Hasilnya nihil.
Akhirnya saya dapat informasi adanya di Pasar Koja Baru seberang Jakarta Islamic Center. Menurut informasi, kalau ingin lebih besar lagi silahkan mencari di Pasar Baru dan Tanah Abang. Di pasar Koja Baru hanya 2 toko yang menjual kain, di sini kita bisa tawar menawar harga kain. Pilihan jenis kain terbatas dan toko kain tak sebesar toko kain di kota kelahiran saya, Blitar.
Beberapa kali ke tanah Abang tak juga saya menemukan penjual kain, yang saya temukan selama ini adalah penjual pakaian jadi. Namun beberapa hari lalu tak sengaja saya lewat Blok A di bagian UG. Subhanallah ternyata banyak penjual kain aneka jenis di sana. Harganya juga miring. Kain dijual doengan ukuran meteran ataupun kiloan. Saya sempat membeli kain denim tipis dengan harga Rp.15.000.00. Wow murah sekali kan. Kain itu bisa saya jahit menjadi rok panjang untuk saya sendiri. Padahal harga rok denim/jeans di Tanah Abang bisa Rp.80.000,00. Dan di Pasar atau mall bisa ratusan ribu rupiah. Wow menjahit sendiri itu memang bikin hemat.
Nah, masalahnya kain denim/ jeans itu aslinya sangat kaku. Tetangga saya yang kerja di konveksi celana bercerita kalau kain denim di tempatnya bekerja, biasanya di washing dulu sebelum dijahit. Tak jelas, washing itu maksudnya apa. Kalau hanya dicuci seperti biasa masalahnya ternyata hasilnya masih sangat kaku, kurang nyaman bila dipakai. Nah, Alhamdulillah kini saya temukan formulanya dan ingin saya bagi buat Anda. Caranya yaitu sebagai berikut :
- Rendam pakaian berbahan denim/ jeans tersebut dengan campuran deterjen (apa saja, tapi saya sarankan yang tidak panas dan lembut) dan 3 sendok makan cuka.
- Rendam selama 30 Menit dan setelah itu bisa anda cuci seperti biasa.
- Silahkan anda jemur sampai benar-benar kering dan saat kering silahkan anda setrika dan rasakan perbedaan pada kain denim/ eans kesayangan anda.